Langkah Mudah Membuat Dimsum Ayam Anti Ribet

 YUK GAES KITA SIMAK ARTIKEL DIBAWAH INI !!


Nah, kali ini artikel kedua aku berisi tentang langkah langkah membuat dimsum ayam yang anti ribet nih.Cara membuat nya tidak sulit dan tidak gampang ya.Karena jika salah mengolah hasil bisa tidak memuaskan dan juga tidak sedap,padahal dimsum harus mempunyai cita rasa yang enak dan sedap.Saat ini dimsum cemilan sering biasanya berisi kan daging ayam udang dan lain lain. 

Berikut langkah mudah membuat dimsum ayam :

Bahan yang digunakan untuk pembuatan Dimsum ayam anti ribet:

1.Ambil 1/4 kg dada ayam 

2.Sediakan 1 butir telur ayam

3.Gunakan 125 gram tepung kanji

4.Sediakan 2 sendok makan saus tiram

5.Siapkan Secukupnya daun bawang

6.Ambil garam secukupnya

7.Gunakan gula secukupnya

8.Sediakan kaldu ayam

9.Lalu gunakan kulit pangsit untuk lapisan.

9.Siapkan 1 buah wortel kurang lebih 5cm saja

 

Cara membuat :

1.Cuci daging ayam hingga bersih lalu rebus sampai empuk lalu buang airnya.

2.Setelah itu siapkan Blender daging.

3.Lalu kocok telur sampai rata, tambahkan saus tiram, garam, dan gula, kaldu, daun bawang, ayam cincangnya. 

4.Tambahkan tepung kanji lalu aduk hingga rata.

5.Siapkan kukusan lalu ambil kulit yang berasal dari pangsit dan adonan taburi dengan parutan wortel.

6.Setelah itu kukus selama 15 menit lalu angkat.

7.Setelah 15 menit taruh dimsum di dalam klakat dan dimsum siap disajikan dan dinikmati.


Itu tadi adalah langkah langkah membuat dimsum ayam anti ribet dari saya ya.Sampai jumpa di artikel selanjutnya dan terimakasih.


Semoga bermanfaat dan selamat mencoba yaa semua -!!!


Komentar